BREAKING NEWS

10/recent/ticker-posts

Right Button

test banner SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI KAMI

Turut Berbelasungkawa, Danlantamal V Berikan Penghormatan Terakhir Kepada Almarhumah Serda EKO/W Reweina Anazia

LANTAMAL V | Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) V Laksma TNI Dr. Arya Delano, S.E., M.Pd., M.Han., beserta Wadan Lantamal V, dan Pejabat Utama Lantamal V melaksanakan takziah ke rumah duka Almarhumah Serda EKO/W Reweina Anazia yang wafat karena sakit. Almarhumah merupakan anggota Fasharkan Surabaya, yang tinggal di Jl Permata 2 Kota Baru Driyorejo Gresik. Senin (10/03/2025)

Kegiatan takziah ini merupakan bentuk empati dan belasungkawa kepada keluarga yang ditinggalkan, serta untuk memperkuat silaturahmi dan rasa kekeluargaan di antara Keluarga Besar Lantamal V.

Dalam rangkaian kegiatan tersebut, Danlantamal V juga berkesempatan mengantar Almarhumah untuk diberangkatkan menuju peristirahatan terakhir di TPU Gadung, Driyorejo, Gresik dengan dilaksanakan Upacara pelepasan jenazah dari rumah duka dan Upacara pemakaman secara militer yang dipimpin oleh Inspektur Upacara Kafasharkan Surabaya Kolonel Laut (T) Martin Sitorus, S.T., M.Tr.Hanla. 

Pada kesempatan tersebut, Danlantamal V menyampaikan ucapan, "Atas nama Keluarga Besar Lantamal V, saya turut berbelasungkawa dan mengucapkan duka cita yang mendalam atas meninggalnya Almarhumah Serda EKO/W Reweina Anazia. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan, keikhlasan, serta kekuatan iman baik lahir maupun batin", ucapnya.

Posting Komentar

0 Komentar