TNI AL-DispenPuspenerbal (25/4/2025) | Suara letusan senjata menggema di lapangan tembak saat seluruh personel Komando Latihan Penerbal melaksanakan Latihan Menembak Dasar Perorangan dan Teknik Senjata Kolat Semester I Tahun Anggaran 2025 yang dilaksanakan di Lapangan Tembak Sugeng Hardjo Taruno Lanudal Juanda, Jumat (25/4/2025).
Latihan ini dipimpin langsung oleh Komandan Kolat Penerbal, Kolonel Laut (P) Moh. Mashabi, sebagai bentuk komitmen untuk terus mengasah naluri tempur dan ketangkasan prajurit TNI AL.
Pada sesi latihan ini, digunakan dua jenis senjata utama yaitu, SS2 V1 (laras panjang) dengan jarak tembak 100 meter. Kenudian Pistol G2 Combat dengan jarak tembak 20 meter.
Sebelum pelaksanaan, peserta menerima pembekalan teori dari pelatih profesional, memastikan setiap prajurit memahami teknik, prosedur, dan keselamatan dalam latihan.
Dengan semangat dan disiplin tinggi, seluruh rangkaian latihan berlangsung tertib, aman, dan lancar.
Menurut Dankolat Penerbal, Latihan ini bukan sekedar rutinitas, tapi bagian dari pembentukan prajurit yang siap tempur, terlatih, dan profesional. Karena bagi Kolat Penerbal, kesiapan bukan hanya soal fisik, tapi juga presisi dan mental baja.
0 Komentar